Saat ini saya memang lagi galau,lagi ada masalah dirumah,banyak pula tugas dikampus.......lengkap sudah,rasanya kaki saya berat sekali untuk melangkah.Kadang saya bertanya dalam hati,Tuhan mengapa Engkau slalu memberi ujian pada ku tiada henti ???
Tapi pertanyaan itu seketika saya jawab sendiri,Itu karena Tuhan sangat sayang terhadap umatNya dan hendak mengangkatnya ke derajat yang lebih tinggi.Amin ya Allah....
Seketika saya teringat dengan ujian yang diberikan Tuhan setahun lalu,Alhamdulillah dapat saya lalui dengan baik,semoga ujian kali ini bisa kuat saya hadapi dan semoga cepat terselesaikan.Amin
Yah.....saya ingin sedikit berbagi dengan kisah hidup saya yang mungkin bagi sebagian orang tidak begitu penting,bahkan TIDAK penting namun bagi saya ini adalah pelajaran hidup agar kita bisa menapaki hidup dengan lebih baik lagi........
Kira - kira setahun lalu...........tepatnya 19 agustus 2010 merupakan hari yang akan slalu akan saya kenang,hari dimana ada kisah tragis memilukan,ada tumpahan air mata,dan ada peluk kehangatan.
Tuhan memang slalu adil.......dosa besar ketika saya pernah “menghujat” Tuhan,tapi saya sadar apa yang saya lakukan itu keliru,ujian yang diberikan Tuhan adalah sapaan dari-Nya agar kita lebih bersyukur dan mendekatkan diri padaNya.
Ujian akan menempa kita sehingga kita terbiasa untuk memecahkan persoalan sulit,melatih kita untuk sabar,bersyukur dan introspeksi diri.
Ya,tepat hari itu saya pernah berusaha bunuh diri........ya benar,BUNUH DIRI.
Entah syaiton apa yang telah merasuki saya dan mengalahkan iman saya. Beruntung Allah masih begitu sayang kepada saya. Saya melakukan itu karena ada orang yang telah mengadudomba saya dengan ayah saya,padahal waktu itu ayah sedang sakit. Peristiwa itupun terjadi di rumah sakit............
Setiap peristiwa pasti menyisakan makna dan hikmah yang begitu luar biasa......dapat diambil pelajaran bahwa setiap masalah haruis dibicarakan baik – baik,dan jangan mudah terhasut oleh omongan orang.
Setelah peristiwa tersebut saya dan ayah sama – sama menyadari bahwa masing – masing diantara kita memiliki salah........akhirnya tangis haru lepas dalam pelukan antara saya dan ayah.....
Hemmmmm..itu semua telah berlalu dan semoga takkan pernah terulang lagi.
Love u mom,dad n my brother..........Thanks God,You give me nice family like them.
Semoga ada pula hikmah yang luar biasa pada ujian kali ini.......dan semoga ujian ini cepat berlalu. Amin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar